Tak ada rahasia untuk menggapai sukses. Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras dan mau belajar dari kegagalan

Senin, 28 November 2011

Calung



Calung adalah alat musik Sunda yang merupakan prototipe (purwarupa) dari angklung. Berbeda dengan angklung yang dimainkan dengan cara digoyangkan, cara menabuh calung adalah dengan memukul batang (wilahan, bilah) dari ruas-ruas (tabung bambu) yang tersusun menurut titi laras (tangga nada) pentatonik (da-mi-na-ti-la). Jenis bambu untuk pembuatan calung kebanyakan dari awi wulung (bambu hitam), namun ada pula yang dibuat dari awi temen (bambu yang berwarna putih).

Minggu, 27 November 2011

Kesenian Calung Tarawangsa dari Tasik Selatan Terancam Punah

KabarIndonesia - Kabupaten Tasikmalaya: Keberadaan kesenian tradisional “Calung Tarawangsa” dari Kampung Cigelap, Desa Parung Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya bagian selatan itu kini terancam punah, karena terdesak oleh kehadiran kesenian modern dan juga kurang diminati masyarakat.

“Padahal tempo dulu, kesenian Calung Tarawangsa ini pernah mengalami masa keemasan, karena bnyaknya undangan pentas baik untukmenghibur di tempat pesta pernikahan maupun pesta khitanan, di bulan Mulud dan bulan Rewah” ungkap Oman (55), seorang pemain Grup “Dangiang Budaya” yang memegang tarawangsa (sejenis rebab, alat musik gesek berdawai dua), didampingi Mak Enar (64) sinden (penyanyi) Bahkan kesenian Calung Tarawangsa ini punya keunikan tersendiri, menurut Oman, yakni  untuk mengobati orang sakit atau untuk terapi pengobatan seperti sakit lumpuh, buta dan orang yang kesurupan.